Apakah Sejarah Itu? Berikut Pengertian Sejarah Secara Lengkap!

Pengertian Sejarah - Apakah Sejarah Itu ? Pertanyaan yang sangat umum yang mungkin banyak membuat penasaran kita semua. Oleh sebab itu artikel kali ini akan membahas pengertian sejarah dengan jelas dan lengkap untuk menjawab rasa penasaran kita semua.

sejarah

Pengertian Sejarah

Berbicara mengenai pengertian sejarah berarti berbicara mengenai tiga dimensi pertanyaan yaitu : apa, kapan, dan dimana. Apa #sejarah mengandung pengertian kepada peristiwa yang terjadi di masa lampau. Kapan #sejarah mengandung pengertian kepada waktu terjadinya tempat peristiwa sejarah itu sendiri. Sedangkan di mana #sejarah mengandung pengertian tempat peristiwa sejarah itu berlangsung atau terjadi. Ketiga pertanyaan ini merupakan sebuah kerangka yang akan menjelaskan tentang pengertian sejarah.

Setiap bangsa di bumi ini mempunyai sejarahnya masing-masing meskipun tidak semua negara mempunyai catatan tertulis mengenai sejarahnya. Melupakan sejarah bisa diartikan dengan seseorang yang hilang ingatan. Hal ini berarti sejarah itu sangat penting bagi setiap manusia di bumi ini. Dari hal tersebut kita dapat menyimpulkan bahwa pengertian sejarah adalah sebuah pedoman atau identitas tentang apa dan siapa manusia itu sebenarnya.

Menurut sumber-sumber yang kami kumpulkan pengertian sejarah secara umum adalah suatu ilmu yang mempelajari kejadian-kejadian masa lampau di dalam kehidupan manusia. Hal ini dapat berupa harapan, prestasi, kekalahan, kemenangan, penemuan, ide, dan keyakinan umat manusia sejak lahir di muka bumi ini.

Sejarah juga mencatat perisitiwa-peristiwa penting yang terjadi di berbagai wilayah di dunia. Peristiwa itu bisa berupa bencana, perang, penyakit/wabah, dan juga malapetaka yang terjadi di kehidupan manusia jama dahulu. Hal ini dapat dijadikan acuan untuk mengartikan sejarah itu sendiri. Jadi Pengertian Sejarah merupakan cerita yang menggambarkan perubahan dan peristiwa yang terjadi dalam kehidupan manusia di masa lampau yang telah diartikan dalam hal tertentu dan konteks tertentu.

Sumber-Sumber Sejarah itu Apa ?

Untuk mengetahui berbagai peristiwa atau kejadian pada jaman dahulu secara lengkap, jelas, dan utuh maka diperlukan sebuah sumber. Sumber sumber #sejarah itu ada banyak sekali dan beraneka ragam jenisnya bahkan tak terbatas jumlahnya. Untuk bisa mengenal apa itu sumber-sumber sejarah Klik Pengetahuan mengkategorikan sumber sejarah menjadi 3 hal yaitu sumber lisan, sumber tertulis, dan sumber benda.

Berikut ini merupakan penjelasan dari sumber-sumber sejarah :
  1. Sumber Lisan adalah keterangan langsung dari para pelaku sejarah atau saksi-saksi dari suatu peristiwa yang terjadi di masa lampau. Sumber lisan ini juga dapat diterima dari orang-orang yang pernah mendapat keterangan dari para pelaku sejarah atau orang lain yang keterangannya dapat dipertanggungjawabkan.

  2. Sumber Tertulis adalah sumber yang berupa dokumen, prasasti-prasasti, naskah, rekaman, dan sejenisnya yang tertulis dan bisa dibuktikan kebenarannya.

  3. Sumber Benda adalah sumber sejarah yang berupa peninggalan benda sejarah seperti alat atau benda kebudayaan seperti kapak, gerabah, manik-manik, dan sejenisnya yang dihasilkan oleh manusia di kehidupan di masa lampau dan dapat dibuktikan kebenarannya.
Dari semua kategori sumber-sumber diatas merupakan sumber sejarah yang harus terbukti. Hal ini artinya sumber sejarah itu diteliti, dianalisis, dan diartikan oleh para pakar/ahli sejarah. Setelah itu sumber ini dicari kronologis/urutan waktu dan kejadiannya sehingga dapat menggambarkan kejadian pada masa dimana sumber ini dibuat. Kemudian setelah diketahui secara detail para ahli harus mengurutkan atau memasukkan sumber ini kedalam kronogis waktu dari sumber yang telah ditemukan sebelumnya.

Artikel Terkait :
Pembabakan Zaman Prasejarah
Pembabakan Zaman Praaksara

Dari sumber sejarah ini kemudian kita dapat mengambil Pengertian Sejarah dalam arti luas bahwa peristiwa sejarah itu sangat banyak dan beraneka ragam serta jangka waktu sejarah itu sangat lama karena sejarah akan ada saat manusia dilahirkan. Oleh karena itu para pakar #Sejarah menyimpulkan dan mengkategorikan kurun waktu sejarah menjadi dua yaitu Zaman Prasejarah dan Zaman Sejarah.

Zaman Prasejarah yaitu zaman dimana manusia belum mengenal tulisan. Sedangkan Zaman Sejarah adalah suatu zaman dimana manusia sudah mengenal tulisan. Kurun waktu zaman sejarah ini dimulai dari berakhirnya zaman prasejarah sampai saat ini dan sampai manusia tidak ada lagi di dunia ini.

Demikian penjelasan secara jelas mengenai Pengertian Sejarah dan Sumber Sejarah semoga dapat menjawab rasa penasaran kita semua. Ikuti pembahasan materi sejarah lainnya di blog Sejarah Nasional.

0 Response to "Apakah Sejarah Itu? Berikut Pengertian Sejarah Secara Lengkap!"

Posting Komentar

Terimakasih atas komentar anda. Senang sekali anda sudah berkunjung.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Artikel Terkait